Lomba Cerpen, Puisi, Feature, dan Dongeng

Ikatan Keluarga Sastra Indonesia Universitas Indonesia

mempersembahkan

Festival Bulan Bahasa Indonesia (Falasido) 2008
“Cintai Indonesia dengan Bahasa”

4 Kategori Lomba :
1. SAYEMBARA PENULISAN CERITA PENDEK KATEGORI SMA TINGKAT NASIONAL
2. LOMBA PENULISAN FEATURE KATEGORI MAHASISWA TINGKAT NASIONAL
3. LOMBA MEMBACA PUISI KATEGORI SMP TINGKAT JABODETABEK
4. LOMBA MENDONGENG KATEGORI SISWA SD TINGKAT JABODETABEK

1. SAYEMBARA PENULISAN CERITA PENDEK KATEGORI SMA TINGKAT NASIONAL

Dalam rangka Bulan Bahasa Indonesia, Panitia Festival Bulan Bahasa Indonesia (Falasido) 2008 mengadakan lomba penulisan cerita pendek tingkat nasional untuk kategori siswa SMA atau sederajat.

Ketentuan Sayembara :

1. Naskah merupakan karya sendiri, bukan terjemahan, maupun saduran.
2. Naskah belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang diikutsertakan dalam lomba lain.
3. Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 naskah.
4. Peserta menyertakan biodata di lembar terpisah (nama, asal sekolah/universitas, tempat tanggal lahir, alamat, nomor telepon/HP atau nomor yang dapat dihubungi) dan fotokopi kartu pelajar/KTP.
5. Naskah dikirim melalui pos paling lambat tanggal 27 September 2008 (cap pos) ke alamat panitia atau melalui e-mail Falasido 2008 paling lambat tanggal 27 September 2008 pukul 15.00 WIB
6. Naskah dapat dikirim secara kolektif melalui pos/paket (dalam satu amplop).
7. Naskah yang masuk menjadi hak panitia dan tidak dikembalikan.
8. Para pemenang akan dihubungi oleh panitia sebelum puncak acara Falasido 2008.
9. Keputusan dewan juri bersifat mutlak, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.
10. Lomba ini tidak berlaku bagi panitia.

Persyaratan Sayembara :

– Peserta merupakan pelajar SMA atau sederajat di seluruh wilayah Indonesia.
– Tema bebas.
– Naskah diketik dalam bahasa Indonesia di atas kertas A4, spasi 1,5, Times New Roman ukuran 12, dan panjang naskah maksimal 10 halaman.

Dewan juri :

Prof. Dr. Sapardi Djoko Damono (sastrawan, pengamat sastra, dan guru besar UI),
Sunu Wasono, M.Hum. (pengamat sastra dan dosen),
Asep Sambodja (sastrawan dan dosen).

Hadiah bagi para pemenang :

Juara I : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp3.000.000,00
Juara II : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp2.000.000,00
Juara III : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp1.000.000,00

2. LOMBA PENULISAN FEATURE KATEGORI MAHASISWA TINGKAT NASIONAL

Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa Indonesia, Panitia Festival Bulan Bahasa Indonesia (Falasido) 2008 mengadakan lomba penulisan feature tingkat nasional untuk kategori mahasiswa.

Ketentuan Sayembara :

1. Naskah merupakan karya sendiri, bukan terjemahan, maupun saduran.
2. Naskah belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang diikutsertakan dalam lomba lain.
3. Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 naskah.
4. Peserta menyertakan biodata di lembar terpisah (nama, asal sekolah, tempat tanggal lahir, alamat, nomor telepon/HP atau nomor yang dapat dihubungi) dan fotokopi kartu pelajar/KTP.
5. Naskah dikirim melalui pos paling lambat tanggal 27 September 2008 (cap pos) ke alamat panitia atau melalui e-mail Falasido 2008 paling lambat tanggal 27 September 2008 pukul 15.00 WIB
6. Naskah dapat dikirim secara kolektif melalui pos/paket (dalam satu amplop).
7. Naskah yang masuk menjadi hak panitia dan tidak dikembalikan.
8. Para pemenang akan dihubungi oleh panitia sebelum puncak peringatan Bulan Bahasa Indonesia 2008.
9. Keputusan dewan juri bersifat mutlak, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.
10. Lomba ini tidak berlaku bagi panitia.

Persyaratan Sayembara :

– Peserta merupakan mahasiswa di seluruh wilayah Indonesia.
– Tema penulisan adalah ”Menyingkap potensi daerah”
– Naskah diketik dalam bahasa Indonesia di atas kertas A4, spasi 1,5, Times New Roman ukuran 12, dan panjang naskah maksimal 7 halaman.

Dewan juri :

Nuradji (Redaktur Kompas), Ibnu Wahyudi, M.Hum. (dosen), Tommy Christomy, Ph.D. (dosen dan penerjemah)

Hadiah bagi para pemenang :

Juara I : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp3.000.000,00
Juara II : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp2.000.000,00
Juara III : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp1.000.000,00

3. LOMBA MEMBACA PUISI KATEGORI SMP TINGKAT JABODETABEK

Dalam rangka Bulan Bahasa Indonesia, Panitia Festival Bulan Bahasa Indonesia (Falasido) 2008 mengadakan lomba membaca puisi tingkat Jabodetabek untuk kategori pelajar SMP atau sederajat.

Ketentuan Lomba :

1. Pendaftaran dilakukan pada hari Senin—Jumat, tanggal 22—26 September 2008 pukul 14.00—16.00 WIB di meja pendaftaran Lobi Gedung IX Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia dengan membayar biaya administrasi sebesar Rp10.000,00 (sepuluh ribu rupiah).
2. Peserta akan memperoleh sertifikat, kudapan, naskah puisi/sinopsis dongeng, dan souvenir.
3. Pendaftaran dapat diwakilkan atau dilakukan secara kolektif sekaligus mengambil naskah puisi/sinopsis dongeng.
4. Peserta dapat menggunakan pakaian dan peralatan pendukung lainnya dalam pembacaan puisi atau mendongeng.
5. Pengumuman pemenang dilaksanakan pada saat puncak peringatan Bulan Bahasa Indonesia 2008.
6. Keputusan dewan juri bersifat mutlak, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.

Persyaratan Lomba :

– Peserta merupakan pelajar SMP atau sederajat di wilayah Jabodetabek.
– Peserta wajib membaca satu di antara puisi di bawah ini
– ”Miauw” karya Sutardji Colzoum Bachri
– ”Surat buat PBB” karya Taufik Ismail
– “Dalam Doaku” karya Sapardi Djoko Damono
– “Khotbah” karya Rendra
– “Gatoloco” karya Goenawan Moehammad
– Lomba dilaksanakan pada hari Selasa, 4 November 2008 di Auditorium Gedung IX Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia.

Dewan juri :

Sunu Wasono, M.Hum., Edwina Satmoko Tanojo, M.Hum., dan Mamlahatun Buduroh, M.Hum.

Hadiah bagi para pemenang :

Juara I : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp700.000,00
Juara II : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp500.000,00
Juara III : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp300.000,00

4. LOMBA MENDONGENG KATEGORI SISWA SD TINGKAT JABODETABEK

Dalam rangka Bulan Bahasa Indonesia, Panitia Festival Bulan Bahasa Indonesia (Falasido) 2008 mengadakan lomba mendongeng tingkat Jabodetabek untuk kategori pelajar SD atau sederajat.

Ketentuan Lomba :

1. Pendaftaran dilakukan pada hari Senin—Jumat, tanggal 22—26 September 2008 pukul 14.00—16.00 WIB di meja pendaftaran Lobi Gedung IX Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia dengan membayar biaya administrasi sebesar Rp10.000,00 (sepuluh ribu rupiah).
2. Peserta akan memperoleh sertifikat, kudapan, naskah puisi/sinopsis dongeng, dan souvenir.
3. Pendaftaran dapat diwakilkan atau dilakukan secara kolektif sekaligus mengambil naskah puisi/sinopsis dongeng.
4. Peserta dapat menggunakan pakaian dan peralatan pendukung lainnya dalam pembacaan puisi atau mendongeng.
5. Pengumuman pemenang dilaksanakan pada saat puncak peringatan Bulan Bahasa Indonesia 2008.
6. Keputusan dewan juri bersifat mutlak, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.

Persyaratan Lomba :

– Peserta merupakan pelajar SD atau sederajat di wilayah Jabodetabek.
– Peserta wajib mendongengkan satu di antara dongeng di bawah ini
– ”Mimpi Putri Kencana” dari Bali
– ”Timun Mas” dari Jawa Tengah
– ”Lutung Kasarung” dari Jawa Barat
– Setiap peserta diberi waktu maksimal 20 menit untuk mendongeng.
Lomba dilaksanakan pada hari Senin, 3 November 2008 di Auditorium Gedung IX Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia.

Dewan juri: Prof. Dr. Riris K. Toha Sarumpaet (pengamat sastra anak dan guru besar UI), Priscila F. Limbong, M.Hum. (dosen), dan Syahrial, M.Hum. (dosen)

Hadiah bagi para pemenang
Juara I : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp700.000,00
Juara II : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp500.000,00
Juara III : piala, sertifikat, bingkisan, dan uang tunai sebesar Rp300.000,00

KAMPANYE BULAN BAHASA INDONESIA 2008
Senin, 27 Oktober 2008
Bundaran Hotel Indonesia dan
Jalan Margonda Raya Depok

PUNCAK PERINGATAN BULAN BAHASA INDONESIA 2008
Rabu, 5 November 2008
Pengumuman dan Pembagian Hadiah
Penampilan Para Pemenang
Penampilan Teater Pagupon
Penampilan Musikalisasi Puisi Sasina

Alamat Panitia:
“Panitia Festival Bulan Bahasa Indonesia 2008”
Ruang 9203 (DPM)
Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya
Universitas Indonesia
Kampus Baru UI Depok (16424)

e-mail : falasido2008@yahoo.com Informasi lebih lanjut hubungi:
Pitria Dara (085224550977 / 021-94301262)
Hanum (085263010727 / 021-94398665)
Lia (08561238294 / 021-91930265)